Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil
(HMTS) Universitas Batam telah sukses menyelenggarakan Musyawarah Besar ke-2 (Mubes
ke-2) yang dilaksanakan di ruang A.2.7 Gedung Pasca Sarjana UNIBA pada Hari
Sabtu Tanggal 16 Nopember 2024. Kegiatan ini mengusung tema “Evaluasi Kegiatan Organisasi dan
Regenerasi Anggota HMTS UNIBA yang Solid serta Berintegritas pada Keberlanjutan
Organisasi”. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Universitas Batam
Bapak Dr.Ir. Mohamad Gita Indrawan, S.T., M.M., Ketua Program Studi Teknik
Sipil Fakultas Teknik Universitas Batam, Ibu Ir. Herlina Suciati, S.T., M.T.,
IPM., APEC Eng., seluruh pengurus dan anggota HMTS, dan tamu undangan organisasi
kemahasiswaan lain di lingkungan UNIBA, diantaranya Hima Prodi Keperawatan,
Manajemen, Sistim Informatika, Forum Silaturrahmi Mahasiswa Pendidikan Agama
Islam (Forshima) dan Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK).
Musyawarah Besar merupakan forum
tertinggi dalam organisasi HMTS UNIBA yang bertujuan untuk membahas dan
mengesahkan AD/ART organisasi, mendengarkan pemaparan Laporan
Pertanggungjawaban pengurus periode 2023-2024, serta pemilihan Ketua HMTS UNIBA
Periode 2024-2025. Mubes ke-2 dibuka oleh Kaprodi Teknik Sipil Ibu Ir. Herlina
Suciati, S.T., M.T., IPM., APEC Eng. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan
apresiasi atas kerja HMTS UNIBA Periode 2023-2024 yang diketuai oleh Zakil Akli
Azis dalam kegiatan-kegiatan antar mahasiswa di lingkungan UNIBA maupun
keterlibatan dalam kegiatan-kegiatan Prodi Teknik Sipil. Beliau juga
menyampaikan harapan agar pengurus terpilih periode selanjutnya dapat
melanjutkan kerja baik dari periode sebelumnya dan terus menjalin kerjasama
dengan Prodi Teknik Sipil.
Mubes ke-2 ini diakhiri dengan
proses regenerasi kepemimpinan yang berlangsung demokratis dengan terpilihnya Ketua
HMTS Periode 2024-2025 Adinda Mutiara Asy-Syiffa mahasiswa Teknik Sipil angkatan 2022 dengan
Wakil Ketua Marcellino Katiandiagho dari angkatan 2023.
Silahkan Tinggalkan komentar anda
Leave a comment